Masih bingung membedakan pengiriman cargo dan reguler?
Keduanya memang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Maka itu, penting untuk memahami perbedaannya dulu, sebelum memutuskan mana yang paling sesuai dengan kebutuhan bisnis kamu.
Kenali Apa Itu Pengiriman Cargo
Pengiriman cargo adalah layanan pengiriman barang dalam jumlah besar atau dengan ukuran yang cukup besar.
Biasanya, barang-barang yang dikirim melalui cargo memiliki berat dan volume yang lebih dari batas yang ditetapkan oleh jasa pengiriman reguler.
Pengiriman cargo biasanya memiliki berat minimum 10 kg, meskipun berat ini tergantung dari letentuan tiap perusahaan kargo.
Pun, contoh barang yang sering dikirim melalui cargo adalah mesin-mesin industri, bahan baku produksi, garmen, ataupun perabotan rumah tangga.
Lalu, Apa Itu Pengiriman Reguler?
Kebalikannya, pengiriman reguler adalah layanan pengiriman barang dalam jumlah kecil atau dengan ukuran yang standar.
Biasanya, barang-barang yang dikirim melalui reguler memiliki berat dan volume yang lebih kecil dibadingkan dengan barang cargo.
Contohnya, paket, dokumen, atau produk-produk e-commerce.
Mau tahu lebih detail tentang perbedaan pengiriman cargo dan reguler?
Berdasarkan Konsumen
- Pengiriman cargo
Biasanya, konsumennya terdiri dari instansi pemerintah, perusahaan industri, dan manufaktur yang membutuhkan pengiriman bermuatan besar.
- Pengiriman reguler
Biasanya digunakan oleh konsumen untuk kebutuhan pribadi.
Misalnya, individu biasa, pengusahaan makanan dan minuman, dan lain-lain.
Berdasarkan Berat Paket
- Pengiriman cargo
Memiliki minimum berat yang harus dipenuhi supaya bisa dikirim.
Biasanya dipilih untuk mengirim barang dalam jumlah besar dan berat.
- Pengiriman reguler
Tidak memiliki ketentuan mengenai minimum berat paket, meskipun paket yang akan dikirim kurang dari 1 kg, pihak pengiriman akan mengirim paket tersebut.
Berdasarkan Jenis Barang
- Pengiriman kargo
Menawarkan layanan pengiriman barang dengan jumlah banyak dan melayani pengiriman barang berat, sehingga cocok untuk business owner yang ingin mengirim barang ke luar kota, luar pulau, atau internasional.
Misalnya, sparepart kendaraan, garmen, mesin industri, dan bahan baku produksi.
- Pengiriman reguler
Digunakan untuk pengiriman barang dalam jumlah kecil dan beratnya relatif ringan, umumnya digunakan untuk memenuhi kebutuhan individu.
Misalnya, mengirim sepatu, pakaian, aksesoris gadget, paket dokumen, dan produk kecantikan dalam jumlah kecil.
Berdasarkan Biaya Kirim
- Pengiriman kargo
Dihitung berdasarkan berat barang per 10 kg, sehingga biaya kirimnya lebih murah.
Biasanya, pengiriman cargo menawarkan dua layanan pengiriman, yaitu FTL (full truck load) dan LTL (less than truckload).
- Pengiriman reguler
Dihitung berdasarkan berat paket per 1 kg, tetapi jika kurang juga tetap bisa dikirim.
Maka itu, tarif untuk pengiriman reguler lebih mahal daripada pengiriman cargo.
Berdasarkan Estimasi Waktu Pengiriman
- Pengiriman kargo
Meskipun tarifnya murah, namun pengiriman cargo biasanya memiliki estimasi waktu yang lebih lama.
Tetapi, hal ini tergantung dengan moda transportasi yang kamu pilih.
Jika memilih pengiriman cargo via pesawat, tentu pengiriman bisa sampai lebih cepat.
Sebaliknya, jika menggunakan kapal, maka pengiriman pun bisa memakan waktu yang lebih lama.
- Pengiriman reguler
Waktu yang dibutuhkan lebih singkat sehingga cepat sampai, karena paket yang dikirim biasanya lebih kecil dan beratnya pun ringan.
Berdasarkan Packing-nya
- Pengiriman cargo
Biasanya, pengiriman cargo akan dipacking menggunakan plastik jumbo, karung, peti kayu, kardus, dan packing lainnya yang digunakan untuk mengirim barang berukuran besar.
- Pengiriman reguler
Karena barang atau paketnya berukuran kecil, biasanya hanya dipacking menggunakan plastik, bubble wrap, kotak kardus kecil, dan lainnya.
Berdasarkan Armada yang Digunakan
- Pengiriman cargo
Biasanya menggunakan armada berupa truk dan kereta barang untuk via darat, menggunakan kapal untuk via laut, dan pesawat untuk jalur udara.
Hal ini karena pengiriman kargo untuk mengakut barang bermuatan besar
- Pengiriman reguler
Lebih sederhana, biasanya menggunakan truk kecil, mobil pick up, hingga motor untuk jarak pengiriman yang lebih dekat.
Dengan memahami perbedaan pengiriman cargo dan reguler, kamu dapat memilih pengiriman mana yang sesuai dengan kebutuhan bisnis dan customer.
Seperti Pengiriman Kargo, misal, yang menyediakan layanan pengiriman barang & cargo ke seluruh wilayah di Indonesia dengan harga bersahabat!
Dilengkapi dengan tracking online, memudahkan kamu untuk memantau status pengiriman secara real time.
Bila kamu tidak punya waktu untuk mengemas barang, kami juga menyediakan jasa packing yang ditangani profesional sehingga barang terjamin aman sampai di tujuan.
Sudah mudah, aman, dan harganya pun terjangkau.
Siapa lagi kalau bukan Pengiriman Kargo!
Gimana, tertarik menggunakan jasa kami?
Langsung saja hubungi kami, ya!